KLUNGKUNG, - Disambut dengan tari anoman dari siswa SD Negeri 2 Semarapura Kangin, kunjungan Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta di SDN Negeri 2 Semarapura Kangin berjalan lancar.
Demikian disampaikan Babinsa Semarapura Kangin Sertu I Nyoman Suartana saat melaksanakan pengawalan dan pengamanan kunjungan orang nomor satu di Kabupaten Klungkung tersebut, Senin (11/09/23).
Sertu Nyoman Suartana mengatakan, kunjungan Bapak Bupati I Nyoman Suwirta ke sekolah ini adalah dalam rangka peresmian perpustakaan SD Negeri 2 Semarapura Kangin.
“Dengan diresmikannya perpustakaan ini, diharapkan bisa semakin meningkatkan minat anak-anak untuk rajin membaca, ” ujarnya.
Dengan meningkatnya minat baca anak-anak, kata dia, pastinya akan berpengaruh besar terhadap peningkatan dan penambahahan wawasan pengetahuan serta SDM anak-anak menuju Indonesia Emas 2045.
Disamping peresmian, Bupati juga melaksanakan peninjauan perpustakaan yang dilanjutkan dengan peninjauan TK Negeri Gema Santi kelurahan Semarapura Kangin.
“Seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib dan lancar, ” imbuh Babinsa jajaran Koramil 1610-01/Klungkung ini.
Baca juga:
Babinsa Tusan Bantu Program Bank Sampah
|